Motif Batik Maluku Indonesia Punya

Motif Batik Etnik Maluku

Batik dengan motif etnik Maluku ini sudah dipopulerkan oleh Gubernur beserta jajaran Muspida Maluku pada acara HUT Provinsi Maluku tahun lalu. Kini orang-orang Maluku sudah mulai kenal dan menggemari batik tersebut. Batik sudah mulai menjadi pakaian wajib yang harus dikenakan pada hari jumat oleh sebagian pegawai pada dinas instansi di Maluku.


SELAIN kaya akan rempah-rempah, Maluku juga memiliki kebudayaan berupa kain batik, yaitu Motif Batik Maluku. Batik Maluku memiliki ciri khas yaitu bermotif pala, cengkih, parang, dan salawaku (senjata khas Maluku) serta jenis alat musik Tifa Totobuang. Warnanya juga cukup beragam.Ada yang terang, kalem, biru laut, bahkan gelap dengan  bahan katun dan sutra.

Batik Maluku



Pada bulan Oktober 2009, UNESCO menunjuk Batik Indonesia sebagai Warisan Kemanusiaan, untuk Budaya Lisan dan Non Bendawi dunia. Sehingga tanggal 2 Oktober bukan hanya berubah menjadi Hari Batik Nasional, tapi juga diperingati sebagai Hari Batik Internasional.

 
Pada tulisan beta kali ini, ingin menyoal soal kebudayaan Batik dan Membatik, yang sudah hampir dan nyaris di generalisir harus menjadi identitas semua suku bangsa yang ada di negara Indonesia ini. Sebab ini bukan hanya soal membangun perspektif yang asal mau berbeda saja; tetapi mungkin tulisan ini, menjadi sebuah perspektif yang berbeda bagi orang Maluku, yang hakekatnya tidak memiliki hubungan langsung dengan budaya Membatik dan batik.   








 

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Motif Batik Nusa Tenggara Timur Indonesia Punya

Alat Dalam Membuat Batik